Arsip

Ditanya Fatwa Haram Infotainment, Olga Syahputra Bingung

01 Agustus 2010

Perdebatan mengenai haram tidaknya acara infotainment memang membuat beberapa pihak merasa bingung dan tidak mengerti. Salah satunya mungkin adalah artis kocak satu ini, Olga Syahputra. Olga mengaku bingung dengan fatwa haram tersebut.

                    Olga Syahputra
Olga Syahputra
Perdebatan mengenai haram tidaknya acara infotainment memang membuat beberapa pihak merasa bingung dan tidak mengerti. Salah satunya mungkin adalah artis kocak satu ini, Olga Syahputra. Olga mengaku bingung dengan fatwa haram tersebut.
"Aduh bingung aku. Infotainment itu saling membantu ya, artisnya juga dibantu oleh infotainment. Kalau punya acara atau launching album juga dibantu sama infotainment. Sama sebaliknya, artis juga saling ngebantu. Dalam bahasa Inggrisnya take and give gitu ya," kata Olga.
Olga sendiri mengaku tidak pernah bermasalah dengan infotainment. Dia juga berharap tidak akan pernah bermasalah dengan tayangan tersebut.
"Nggak ada sih sampai saat ini, alhamdulilah jangan sampai ya ada masalah dengan infotainment. Pokoknya kalau buat infotainment-infotainment yang benar-benar bagus. Karena baru-baru ini kan banyak banget tayangan yang nggak layak ditayangkan. Nggak ah, gue takut salah, ada ini lah itu lah. Kan penonton Indonesia banyak banget, ada anak kecil juga, ABG, jadi ikut-ikutan ngeliatin artisnya nggak jelas, pada nggak benar," terangnya.
Lalu, apa yang diinginkan oleh Olga dari tayangan-tayangan infotainment tersebut?
"Jangan keburukan terus keburukan terus. Keburukannya juga kan belum tentu benar, ambil yang positifnya. Soalnya artis kan sering serba salah. Mau berniat baik, berbuat amal, berbuat apa, panggil infotainment, nanti dibilang mau sombong atau apa. Padahal niatnya baik, salah aja pokoknya. Itu yang baik. Kalau yang nggak baik disorot, ditonton," tambah Olga.
"(Kalau infotainment di-cut) aku nggak tahu itu mah," pungkasnya. (kpl/gum/npy)

0 komentar: